Wajo,
Pelihara Ritual Nenek Moyang
Kebudayaan, kini
menjadi surut dengan masuknya berbagai pengaruh dari aktivitas modernisasi.
Namun, berbeda untuk wilayah satu ini. Wajo masih eksis dengan mempertahankan adat
istiadat di tengah maraknya budaya
asing.
Daerah asal Sulawesi
Selatan ini masih memelihara budaya termasuk ritual-ritual nenek moyang.
Terbukti kabupaten Wajo di tahun 2011 ini menyelenggarakan acara maccera
tappareng yang dirangkaikan dengan acara kesenian lombah perahu yang merupakan
program tahunan Disporabudpad.
Maccera
tappareng, kebudayaan yang dimiliki masyarakat Tempe ini, telah dilakukan sejak
zaman nenek moyang hingga sekarang. Ritual ini dilaksanakan sebagai bentuk rasa
syukur kepada sang pencipta atas reski yang telah di berikan kepada masyarakat
setempat.
Dalam
ritual ini ada beberapa jenis kebudayaan yang dapat kita jumpai
yakni,mappadendang, maggendang dan acara inti. Acara yang paling penting, yakni
menyerahkan beberapa jenis makanan ke danau seperti, sokko’ makanan sejenis
beras ketan, dengan warna yang berbeda, telur, pisang dan yang paling penting
adalah kerbau yang kepalanya di bungkus kain putih kemudian diserahkan
bersamaan dengan beberapa jenis makanan lainnnya dengan masing-masing memiliki
makna yang berbeda.
Selain
itu, sebagai alat perekat dan pemersatu bagi masyarakat Wajo,nenek moyang dan
pemerintah setempat, masyarakat Wajo terkenal sebagai masyarakat yang yang
menjunjung tinggi nilai-nilai kekeluargaan yang tinggi yang dikenal dengan istilah
tiga S. Sipakatau,sipakalebbi,sipakainge yang artinya saling menghormati dan
saling mengingatkan.
Kelestarian
kebudayaan yang terdapat di Kabupaten Wajo khususnya di Kecamatan Tempe
tergantung dari bagaimana masyarakat tempe tetap mempertahankan dan
melestarikan kebudayaannya. Pemerintah setempat sendiri yakni pemerintah
Kabupaten Wajo memberikan wadah dan kesempatan kepada masyarakat untuk
mengembangkan kebudayaan masing-masing tanpa menghilangkan nilai-nilai yang
terdapat dalam kebudayaan tersebut.
1 komentar:
Maradeka to Wajoe ade'na napopuang! :)
Posting Komentar